Rakornis TMMD Ke-121 Tahun 2024: Menyamakan Visi dan Misi Percepatan Pembangunan Wilayah untuk Kesejahteraan Masyarakat

    Rakornis TMMD Ke-121 Tahun 2024: Menyamakan Visi dan Misi Percepatan Pembangunan Wilayah untuk Kesejahteraan Masyarakat

    KOTA MALANG - Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Setyo Wibowo, S.I.P., M.Sos, bersama Dandim 0820/Probolinggo Letkol Arm Heri Budiasto, S.I.P, M.H., M.Tr. (Han) dan PJU Pemkab Probolinggo mengikuti Rakornis TMMD Ke-121 tahun 2024 yang bertempat di Ruang Command Center Makorem 083/Bdj, Jl. Bromo No. 17, Klojen, Kota Malang. Rabu (10/7/2024). 

    Rakornis TMMD Ke-121 tahun 2024 ini dilakukan secara virtual dan diikuti oleh 50 Kabupaten dan Kota yang melaksanakan program TMMD Ke-121 Tahun 2024. Acara tersebut dipimpin oleh Waaster KASAD Bidang Tahwil, Komsos, dan Bhakti TNI Brigadir Jenderal TNI Taufiq Shobri.

    Dalam sambutan yang dibacakan oleh Waaster KASAD Bidang Tahwil, Komsos, dan Bhakti TNI Brigadir Jenderal TNI Taufiq Shobri, Aster KASAD selaku Pati Bidang Perencanaan PJO TMMD mengucapkan terima kasih kepada para Bupati/Walikota serta jajarannya yang telah berkomitmen mengalokasikan APBD-nya untuk mendukung Program TMMD ke-121 Tahun Anggaran 2024.

    Ucapan terima kasih juga ditujukan kepada jajaran kementerian, lembaga pemerintah non-kementerian, dan mitra TNI yang selama ini telah mendorong serta mendukung program TMMD sehingga dapat berjalan dengan optimal.

    Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Setyo Wibowo, S.I.P., M.Sos menyampaikan bahwa acara rakornis ini merupakan kegiatan pada tahap persiapan sebelum pelaksanaan TMMD. Tujuannya adalah untuk membahas dan mendiskusikan berbagai program pembangunan dari pemerintah daerah, kementerian, lembaga pemerintah non-kementerian, dan mitra TNI yang dapat disinergikan pada pelaksanaan TMMD ke-121 Tahun Anggaran 2024. Dengan sinergi dan kerjasama yang baik dari semua komponen bangsa, diharapkan hasil yang dicapai dapat optimal.

    TMMD Ke-121 Tahun Anggaran 2024 mengusung tema "Dharma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan di Wilayah". Di wilayah Korem 083/Bdj, TMMD akan dilaksanakan di wilayah Kodim 0820/Probolinggo, Desa Krucil, Kecamatan Kalianan, Kabupaten Probolinggo, mulai tanggal 24 Juli hingga 22 Agustus 2024.

    Sasaran fisik program ini meliputi peningkatan jalan paving blok sepanjang 1.500 meter, rehab musholla 1 unit, RTLH 10 unit, dan sanitasi 15 unit. Selain program fisik, TMMD juga akan melaksanakan kegiatan non-fisik seperti penyuluhan di bidang kesehatan, pendidikan, narkoba, perkebunan, peternakan, dan pertanian. (Penrem 083/Bdj)

    kota malang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Polresta Malang Kota Kembali Raih Penghargaan...

    Artikel Berikutnya

    Korem 083/Bdj Gelar Evaluasi Progjagar SMT...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru Diprediksi Capai 110 Juta Orang, Polri Siapkan Strategi Lalu Lintas
    Irwasum Polri Instruksikan Jajaran Pertahankan Opini WTP 12 tahun Berturut-turut
    Resmikan Pataka Dipta Prakasha, Irwasum Polri: Resapi dan Jadikan Pedoman Agar Hasil Kerja Bermanfaat bagi Masyarakat
    Polri dan RCMP Perkuat Kerja Sama, Tingkatkan Kapasitas Lawan Kejahatan Transnasional
    Polresta Malang Kota Kota Berhasil Gagalkan Pengiriman Ratusan Kilogram Ganja Jaringan Antar Provinsi
    Hubungan Silaturahmi Diperkuat Melalui Kegiatan Halal Bihalal Antara Danrem 083/Bdj dan Forkopinda Kabupaten Malang dan Kota Malang
    Danrem 083/Bdj Hadiri Acara Pelaksanaan Anggaran dan Penyerahan Piagam Penghargaan Satker Terbaik KPPN Malang Triwulan III Tahun 2024
    Korem 083/Bdj Membendung Radikalisme dan Separatisme Melalui Penguatan Karakter Generasi Muda Bangsa
    Tradisi Pelepasan Warga Korem 083/Bdj oleh Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Setyo Wibowo, S.I.P., M.Sos
    Polresta Malang Kota Kota Berhasil Gagalkan Pengiriman Ratusan Kilogram Ganja Jaringan Antar Provinsi
    Korem 083/Bdj Gelar Sholat Idul Fitri 1 Syawal 1445 H di Lapangan Parade Rampal Kota Malang
    Hubungan Silaturahmi Diperkuat Melalui Kegiatan Halal Bihalal Antara Danrem 083/Bdj dan Forkopinda Kabupaten Malang dan Kota Malang
    Danrem 083/Bdj Hadiri Acara Pelaksanaan Anggaran dan Penyerahan Piagam Penghargaan Satker Terbaik KPPN Malang Triwulan III Tahun 2024
    Korem 083/Bdj Membendung Radikalisme dan Separatisme Melalui Penguatan Karakter Generasi Muda Bangsa
    Serah Terima Jabatan dan Tradisi Warga Korem 083/Bdj
    Pembukaan Safari Ramadhan FT UB 1445 Hijriah
    Korem 083/Bdj Gelar Evaluasi Progjagar SMT I TA 2024, Rancangan Renja TA 2025, dan Penyusunan RPD Triwulan III TA 2024
    Tradisi Pelepasan Warga Korem 083/Bdj oleh Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Setyo Wibowo, S.I.P., M.Sos
    Korem 083/Bdj Dukung Kegiatan  FGD Pemanfaatan Kemajuan Teknologi Digital Dalam Ketahanan Pangan

    Ikuti Kami